Kulonprogo – Tim dari Fakultas Teknik dan Teknologi (FTTI) Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta (UNJAYA) yang terdiri dari Aris Wahyu Murdiyanto, S.Kom., M.Cs. (Sistem Informasi), Ahmad Hanafi, S.T., M.Eng. (Sistem Informasi) dan Ibnu Abdul Rosid, S.T., M.Sc. (Teknik Industri) dengan anggota mahasiswa Ayu Wulandari, Laela Tri Wulandari, Rahmi Alizia, Abian Rizani Ihsan, dan Putri Noviana Nih Pratama. serta Tim IST Akprind yang terdiri dari Dr. Edhy Sutanta, S.T., M.Kom., Ir. Purnawan , S.T., M.Eng., IPM., C.Ws., Ellyawan Setyo Arbintarso, S.T., M.Sc., Ph.D. dengan anggota mahasiswa Nizzar Izzudin Yatim Fadlan, Fx. Guntur Putra Susanto, Irfan Mustofa, Muhamad Na’im, Putri Novitasari. melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) pada Program Kolaborasi Sosial Membangun Masyarakat (Kosabangsa) di Kalurahan Banjararum, Kecamatan Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada kegiatan tersebut dilaksanakan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk membantu membangun dan mengembangkan desa Banjararum yang bekerjasama dengan masyarakat Banjararum. Kegiatan dilaksanakan yaitu Penerapan Teknologi Tepat Guna (TTG) pada beberapa kelompok masyarakat diantaranya penerapan Pembangkit listrik Tenaga Surya, Instalasi Air Minum, Mesin Pencacah Singkong, Mixer Kompos, Alat Pengemas Makanan, serta Penyedot Asap Produksi Minyak Kelapa. Pada kegiatan tersebut juga bekerja sama dengan kelompok msyarakat yang terdiri dari kelompok Wanita Tani (KWT) Srikandi, Pokdarwis Arum Jaya, Gapoktan Ngudi Makmur. Pada implementasi kegiatan bagi mahasiswa juga menjadi sarana dalam pelaksanaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan rekognisi perkuliahan.

Kalurahan banjararum sendiri merupakan salah satu kalurahan yang ada di Kulon Progo yang memiliki berbagai potensi sumber daya yang dimanfaatkan untuk pengembang masyarakat, seperti Wisata Alam Punthuk Ngepoh, Produk Minyak Kelapa, Keripik Singkong, Hasil Pertanian dan Perkebunan dan lain sebagainya. Diharapakan dengan pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat yang telah dilakukan dapat memberikan dampak positif serta menjadi salah satu program pendorong kemaujuan masyarakat dibidang ekonomi dan sosial.